Pokdarwis Kendal Coba Berkolaborasi Dengan Boja Cafe Dan Boja Jeep Community
1 min read
Membangun ekonomi desa bisa dilakukan dengan aksi pemberdayaan potensi yang ada seperti baru saja dilakukan antara Pokdarwis, Boja Cafe dan Jeep Community Berkolaborasi mendirikan Basecamp Happy Pokdarwis Se-Kabupaten Kendal di Balai Desa Blimbing Kecamatan Boja Kendal.
Kegiatan ini dilakukan melihat potensi desa wisata di Kabupaten Kendal mulai tumbuh dan berkembang akan tetapi kurang dukungan dan dorongan promosi. Sehingga mau tidak mau Pokdarwis masing-masing desa melangkah sendiri lakukan trobosan untuk mengangkat wisata di desanya dimulai dengan membangun kebersamaan Pokdarwis Kabupaten Kendal dengan elemen lain seperti Boja Cafe dan Boja Jeep Community.
Mendirikan Basecamp Pokdarwis Kendal ini ungkap Koordinator Hery, bertujuan saling bersinergi dan saling melengkapi untuk mengangkat wisata desa yang ada di Kabupaten Kendal. Dikatakan, selain wisata juga di desa ada UMKM yang butuh promosi dan pangsa pasar. “Makanya kami menggandeng Boja Cafe dan Boja Jeep Community (Bijic), ” tambah Hery.
Boja Cafe yang didirikan Susanto Wedi sudah memiliki komunitas Seniman dan Pemusik Siboli (Singorojo, Boja, Limbangan), juga media Info Koperasi untuk mengangkat dan mempromosikan desa wisata dan kuliner yang ada. Hal ini disampaikan Susanto Wedi sebagai pembicara dalam acara Basecamp Pokdarwis Se-Kabupaten Kendal pada Sabtu malam (15/12/2019) di Balai Desa Blimbing.
Kabupaten Kendal terdiri dari 266 desa dan 20 kelurahan. Melihat kondisi alamnya sebenarnya kaya. Tetapi pertanyaannya, siapa yang mau menjadi perintis, pelopor pembangunan ekonomi. Untuk itu, keberadaan Pokdarwis (Kelompok Sadar Wisata) perlu mendapatkan suport dan dukungan Pemerintah Kabupaten Kendal melalui pelatihan managemen, guiding dan promosi. Demikian harapan Koordinator Hery kepada wartakadin.com. Dalam Basecamp Pokdarwis Se-kabupaten Kendal selain dihibur dengan Solo urgen juga disajikan masakan seafood UKM setempat.