Tasyakuran Kemerdekaan RI Ke-76 : PPM Cabang Kendal Utamakan Keteladanan Dan Kejujuran Para Pejuang Pendahulu
2 min read
Kendal, wartakadin. Pemuda Panca Marga (PPM) Cabang Kabupaten Kendal setelah membentuk kepengurusan baru masa bakti 2021 – 2025 yang diketuai Kharis Muh Mansyur, SPd pada hari Rabu (25/8/2021) mengadakan tasyakuran Hari Kemerdekaan RI Ke-76 di Gedung Juang 45 kabupaten Kendal.
PPM Cabang Kendal sebagai ormas pemuda beranggotakan anak dan cucu pejuang veteran ini dalam menjalankan roda organisasi dibawah bimbingan dan pembinaan Komandan Kodim menekankan keteladanan dan kejujuran serta mewarisi semangat juang para pendiri negara yang selalu menjunjung tinggi kesatuan dan persatuan, NKRI harga mati.
Dalam tasyakuran PPM Cabang Kendal, Kapten Purnawirawan Jono Diyanto selaku pembina yang hadir mewakili Ketua Pengurus LVRI Kabupaten Kendal menyampaikan pemaparan tentang wawasan kebangsaan dan nasehatnya untuk tidak meninggalkan sejarah bangsa Indonesia yang pernah dijajah Belanda selama 350 tahun, dan 3,5 tahun dijajah Jepang hingga merdeka karena tekad dan perjuangan para pahlawan yang saat ini diperingati dengan mengibarkan bendera merah putih selama 30 hari. Seperti itulah makna peringatan Kemerdekaan RI, tuturnya.
Sementara ketua PPM Cabang Kendal Kharis Muh Masyur, SPd menegaskan, bahwa PPM sebagai ormas pemuda anak pejuang veteran siap berkolaborasi dengan ormas kepemudaan yang ada di Kendal. “Seperti dengan FKPPI dan KNPI,” tambahnya.
Juga katakan, PPM Cabang Kendal setelah membentuk kepengurusan baru ditingkat kabupaten, dalam waktu dekat juga akan membentuk kepengurusan ranting di lima eks kawedanan yang juga merekrut keanggotaan yang berasal dari istri/suami, anak serta cucu veteran untuk menjadi anggota biasa, peserta dan kehormatan.
PPM Cabang Kendal dalam visi dan misinya mewujudkan organisasi murni dan disegani, dipercaya, kokoh, tangguh dan berjiwa Pancasila oleh Kharis disampaikan untuk tidak berpolitik praktis juga dalam penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada). “Kami adalah ormas pemuda non politik,” tegasnya.
Dalam masa Pandemi Covid -19, PPM Cabang Kendal juga ikut berpartisipasi dengan kegiatan bagi-bagi 1000 masker gratis kepada masyarakat di kecamatan Gemuh. “Kegiatan lainnya yakni membantu musibah kebakaran dengan menggalang dana untuk meringankan keluarga terkena musibah tersebut,” tambah Kharis kepada wartakadin.com saat ditemui dalam kegiatan tasyakuran di gedung juang 45 markas LVRI Kendal. Sriyanto